Rabu, 15 Mei 2013

Tugas Matematika-LIMAS


LIMAS

Makalah ini disusun untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah
“Matematika 3”







Disusun Oleh:
Nanik Wulansari         (210611033)


Dosen Pengampu:
Kurnia Hidayati




PG. A
JURUSAN TARBIYAH
PRODI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
(STAIN) PONOROGO
TAHUN 2012




PEMBAHASAN

A.      Membuat Jaring-jaring Limas
Seperti bangun ruang lainnya, jaring-jaring limas diperoleh dengan mengiris beberapa rusuknya, kemudian direbahkan.
Cara memperoleh jaring-jaring limas segiempat:




Cara memperoleh jaring-jaring limas segitiga:




Cara memperoleh jaring-jaring limas segilima:



B.       Luas permukaan Limas

Gambar diatas memperlihatkan limas segiempat E.ABCD beserta jaring-jaringnya. Dengan demikian, luas permukaan limas tersebut adalah:
Luas Pemukaan Limas E.ABCD  =  luas ABCD + luas segitiga ABE + luas segitiga BCE +   luas segitiga CDE + luas segitiga ADE
 =  luas ABCD + (luas segitiga ABE + luas segitiga BCE + luas segitiga CDE + luas segitiga ADE)
Secara umum, luas permukaan limas adalah sebagai berikut:
Luas Permukaan Limas =  luas alas + jumlah luas sisi-sisi tegak
C.      Volume Limas
Gambar dibawah menunjukkan sebuah kubus ABCD.EFGH. Kubus tersebut memiliki 4 buah diagonal ruang yang saling berpotongan di titik T. Jika diamati secara cermat, keempat diagonal ruang tersebut membentuk 6 buah limas segiempat, yaitu limas segiempat T.ABCD, T.EFGH, T.ABFE, T.BCGF, T.CDHG, dan T.DAEH. Dengan demikian, volume kubus ABCD. EFGH merupakan gabungan volume keenam limas tersebut.

                 
6 x volume Limas T.ABCD = volume kubus ABCD. EFGH
      Volume Limas T.ABCD = 1/6 x AB x BC x CG
                                               = 1/6 x a x a x a
                                               = 1/6 x a2 x a
                                               = 1/6 x a2 x 2a/2 
                                               = 2/6 x a2 x a/2
                                               = 1/3 x a2 x a/2
     Oleh karena s2 merupakan luas alas kubus ABCD. EFGH dan s/2 merupakan tinggi limas T.ABCD, maka
Volume limas T.ABCD  = 1/3 x a2 x a/2
                                        = 1/3 x luas alas limas x tinggi limas
Jadi, rumus volume limas dapat dinyatakan sebagai berikut:
Volume limas  = 1/3 x luas alas x tinggi

Contoh Soal
1.      Diketahui limas segitiga siku-siku di R dengan volume 60 cm3 dan tinggi 6 cm. Jika panjang PR adalah 5 cm. Tentukan:
a.       Luas alas limas S.PQR
b.      Panjang QR

Penyelesaian
Diketahui: limas segitiga siku-siku di R
v = 60 cm3
t = 6 cm
p. PR = 5 cm
Ditanya: a. L. alas limas PQR
b.    p. QR
Jawab:
a.    Volume limas  = 1/3 x luas alas x tinggi
60 cm= 1/3 x luas alas x 6 cm
3 x 60 cm3 = luas alas x 6 cm
Luas alas =180 cm3 /3 cm
                      =  60 cm2
Jadi , luas alas limas S.PQR adalah 60 cm2

b.    Luas segitiga PQR = 1/2 x PR x RQ
                  30 cm2  = 1/2 x 5 cm x RQ
60 cm2 = 5 cm x RQ
RQ = 60 cm/ 5 cm
= 12 cm
Jadi, panjang RQ adalah 12 cm.

2.      Suatu limas segiempat alasnya berbentuk persegi dan volumenya 1.350 cm3. Apabila tinggi limas tersebut 18 cm, tentukan panjang sisi alasnya?

Penyelesaian
Diketahui : V = 1.350 cm3
t = 18 cm
Ditanya: panjaang sisi alas
Jawab:   V =  1/3 x L x t
1350 cm3 =
1/3 x L x 18cm
1350 cm3 = 6 cm x L
L =
1350 cm3/ 6 cm 
 = 225 cm2
Karena alasnya berbentuk persegi maka L = s2
L   = s2
   = 225 cm2
S215 cm
Jadi, panjang sisi alas limas tersebut adalah 15 cm.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar